Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PKL Berjualan di Fasilitas Umum, Satpol PP Kelimpungan

Minggu, 15 Oktober 2017 – 21:43 WIB
PKL Berjualan di Fasilitas Umum, Satpol PP Kelimpungan - JPNN.COM
Ilustrasi pedagang kaki lima. FOTO: AHMAD RIYADI/BALIKPAPAN POS/JPNN

jpnn.com, BALIKPAPAN - Pembongkaran puluhan kios di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, Kalimantan Timur, membuat para pedagang kaki lima (PKL) kehilangan lapak untuk mencari nafkah.

Namun, mereka tak kehilangan akal. Mereka membuka lapak di depan pintu gerbang pelabuhan itu.

Hal itu tentu berlawanan dengan aturan. Sebab, lokasi yang dipakai merupakan fasilitas umum.

Pihak Satpol PP pun mengaku tak henti-hentinya melakukan peringatan maupun penindakan terhadap para pedagang liar pelabuhan.

Namun, perilaku para pedagang yang sulit diubah menjadi masalah tersendiri bagi para petugas di lapangan.

"Itu sudah sering kami ingatkan. Setelah dibongkar yang did alam situ mereka malah buka di depan. Itu nggak boleh karena fasilitas umum," kata Kepala Satpol PP Balikpapan Freddy Pasaribu sebagaimana dilansir Prokal, Minggu (15/10).

Freddy menambahkan, pihaknya akan kembali melakukan penindakan, baik dengan peringatan maupun penertiban secara tegas.

“Namun, yang namanya perilakunya sulit diubah mau diapakan. Mereka juga kadang membaca pergerakan kami. Sebab, selama ini mereka memperhatikan para petugas di lapangan. Kapan jam-jam operasinya, jadi mereka sudah mengantisipasi," terangnya.

Pembongkaran puluhan kios di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, Kalimantan Timur, membuat para pedagang kaki lima (PKL) kehilangan lapak untuk mencari nafkah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close