PLN Deteksi Kabel Tua
Sabtu, 14 Agustus 2010 – 09:33 WIB
Selain kabel berisolasi kertas, ujar Willy, di ibu kota ternyata juga masih banyak bertebaran kabel XLPE di mana kondisinya sering menimbulkan gangguan karena overload dan banyaknya sambungan.
Untuk perbaikan jaringan kabel listrik di ibu kota itu, Willy tidak tahu berapa angka pastinya. “Kami harus survey dulu,” kata dia. Namun, untuk kebel saja dia menaksir memerlukan dana Rp 300 miliar. “Ancer-ancernya segitu,” tambahnya. Dana tersebut akan diambilkan dari keuangan internal PLN. Sedangkan untuk pengerjaanya akan diserahkan pada pihak ke tiga dengan proses tender terlebih dulu.