Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polda Metro Jaya Janji Tindak Tegas Pelempar Mobil Diduga Plat D

Sabtu, 17 Oktober 2015 – 11:07 WIB
Polda Metro Jaya Janji Tindak Tegas Pelempar Mobil Diduga Plat D - JPNN.COM
Kapolda Metro Jaya, Irjen Tito Karnavian. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Serentetan aksi provokasi mulai menghantui Jakarta menjelang laga final Piala Presiden 2015 antara Persib Bandung melawan Sriwijaya FC, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (18/10) malam.

Aksi pelemparan batu di Tol Kebon Jeruk, Jakarta Barat ruas dalam Tol Pancoran, Jakarta Selatan, dan Senayan, Jakarta Pusat, terhadap mobil yang diduga berplat nomor D, sangat disayangkan. Jangan sampai aksi anarkis itu membuat Jakarta malu sebagai tuan rumah laga final turnamen akbar sepakbola tahun ini.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Mohammad Iqbal menegaskan, kelompok-kelompok yang memprovokasi itu akan ditindak tegas. Ia mengatakan, jangan sampai memalukan Jakarta sebagai tuan rumah laga final.

Menurutnya, kelompok-kelompok yang melakukan aksi itu belum tentu juga dari The Jakmania atau pendukung Persija yang memang diketahui tak pernah akur dengan suporter Persib Bandung atau Bobotoh.

"Ini kan kelompok yang provokasi, belum tentu juga ini The Jakmania," kata Iqbal kepada JPNN, Sabtu (17/10).

Dia menegaskan, kepada kelompok yang mau mengacau dan berbuat macam-macam, Polda akan mengambil tindakan tegas sesuai hukum yang berlaku.

"Pak Kapolda Metro Jaya (Irjen Tito Karnavian) sudah menyampaikan kepada jajaran kalau ada pidana, tangkap dan proses," kata mantan Kapolrestro Jakarta Utara itu.

Iqbal mengimbau, masyarakat yang ingin menontong bola, termasuk yang mendukung Persib Bandung tidak usah takut dengan adanya aksi-aksi anarkis seperti ini. "Polda Metro Jaya akan mengamankan laga final ini," tegas Iqbal. (boy/jpnn)

JAKARTA - Serentetan aksi provokasi mulai menghantui Jakarta menjelang laga final Piala Presiden 2015 antara Persib Bandung melawan Sriwijaya FC,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News