Poligami Bila Punya Duit Rp10 M
Rabu, 18 Februari 2009 – 12:45 WIB
Dia kini sudah memperisteri wanita yang terpuat 33 tahun lebih muda dengan usianya. Setelah ditinggal meninggal isteri pertama delapan tahun lalu, lima tahun kemudian dia memperisteri wanita berusia 27 tahun. “Ya, dua tahun lalu saya sudah beristeri lagi, usianya 27 tahun. Saya sudah komitmen untuk tidak mempoligami dia, bila uang saya masih sedikit. Paling tidak saya harus punya duit Rp10 miliar di bank baru saya mau poligami, he..he..,” ujar kakek 10 cucu dan 5 anak dari isteri pertama itu tanpa tedeng aleng.
Ketua RW di salah satu kelurahan di Jakarta Timur itu mengaku senang bisa hidup bersama dengan isteri keduanya yang masih muda, apalagi pendamping hidupnya yang baru itu bekerja di dunia kesehatan. ”Saya itu sebenarnya anti poligami. Dulu ibu saya dipoligami, saudara saya juga berpoligami. Jadi saya sudah merasakan betapa tak enak orang dipoligami, tapi saya ingin poligami dengan catatan bila saya sudah miliki uang minimal Rp10 miliar.. ha..ha..,” paparnya lantas terbahak.