Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polri Siap Bantu Kembangkan Kepolisian Palestina

Selasa, 08 Mei 2018 – 18:47 WIB
Polri Siap Bantu Kembangkan Kepolisian Palestina - JPNN.COM
Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Kepala Kepolisian Palestina Mayor Jenderal Hazim Attallah. Foto: Ist for JPNN

jpnn.com, AMMAN - Kapolri Jenderal Tito Karnavian memanfaatkan hari kedua Special Operation Force Exhibition and Conference (SOFEX) 2018 di Amman, Yordania, untuk bertemu Kepala Kepolisian Palestina Mayor Jenderal Hazim Attallah.

Mereka membahas langkah-langkah strategis untuk menciptakan keamanan kedua negara.

Misalnya, Kapolri menawarkan berbagai program untuk mengoptimalkan peran kepolisian Palestina, terutama dalam konteks Kepolisian Internasional (Interpol).

Sejak 2017 lalu, kepolisian Palestina sudah masuk dalam jajaran anggota Interpol meski perannya belum optimal.

Tito menilai banyak hal yang harus dimatangkan di lembaga Kepolisian Palestina. Karena itu, Tito menawarkan beberapa kerja sama dengan Kepolisian Palestina.

Tito juga menawarkan kepala Kepolisian Palestina untuk dilatih bersama dalam berbagai bidang pengembangan.

"Kami mengundang pihak Kepolisian Palestina berlatih di Kepolisian Indonesia," kata Tito dalam keterangan tertulis, Selasa (7/5).

Menurut Tito, Kepolisian Palestina harus mengembangkan kemampuan anggota, termasuk membangun kantor Interpol.

Kapolri Jenderal Tito Karnavian memanfaatkan hari kedua Special Operation Force Exhibition and Conference (SOFEX) 2018 untuk bertemu Kepala Kepolisian Palestina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close