Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Posisi Tawar KIB Sudah Kuat dan Bisa Mengunci, Wajar Ada yang Ganggu

Selasa, 19 Juli 2022 – 17:45 WIB
Posisi Tawar KIB Sudah Kuat dan Bisa Mengunci, Wajar Ada yang Ganggu - JPNN.COM
KIB bisa menahan pergerakan politik PDI Perjuangan hingga NasDem untuk membentuk poros politik. Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/pras

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Arus Survei Indonesia Ali Rif'an menyebut posisi tawar Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) sudah cukup kuat menyambut Pilpres 2024.

Terlebih, koalisi yang dibentuk oleh Golkar, PAN, dan PPP itu sudah memenuhi Presidential Threshold 20 persen.

Menurut dia, KIB bisa menahan pergerakan politik PDI Perjuangan hingga NasDem untuk membentuk poros politik.

"KIB memang bisa mengunci partai-partai lain, posisi PDIP misalnya, relatif terkunci dengan adanya KIB, begitu juga dengan poros Gondangdia misalnya Nasdem relatif terkunci," ujar Ali kepada wartawan, Selasa (19/7).

Dari posisi itu, dia tidak heran apabila beberapa oknum politik merecoki KIB melalui pintu masuk capres-cawapres. 

Sebab, koalisi tersebut belum menentukan sosok untuk diusung pada Pilpres 2024.

"Makanya banyak partai termasuk analis politik banyak mengomentari KIB," ungkap Ali.

Dia mengatakan perekat koalisi dari beberapa parpol biasanya kesepakatan untuk mengusung sosok capres-cawapres.

KIB bisa menahan pergerakan politik PDI Perjuangan hingga NasDem untuk membentuk poros politik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News