Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

POTS, Gejala yang Sering Dialami Penyintas COVID-19

Jumat, 30 April 2021 – 15:05 WIB
POTS, Gejala yang Sering Dialami Penyintas COVID-19 - JPNN.COM
Ilustrasi logo COVID-19. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - PENDERITA COVID-19 yang telah sembuh, bukan berarti mereka bisa langsung merasa sehat.

Namun, ada beberapa gejala yang juga dirasakan penyintas COVID meski telah dinyatakan sembuh.

Salah satuny adalah adalah Postural Orthostatic Tachycardia Syndrome (POTS).

POTS sendiri bukanlah hal baru yang muncul akibat COVID-19.

Kondisi ini seringkali terjadi pada penyintas COVID-19 yang tiba-tiba bangun dari posisinya yang sedang berbaring.

Menurut artikel yang dirilis oleh Johns Hopkins Medicine berjudul "COVID-19 and POTS", POTS merupakan kondisi atau gejala yang bisa menyebabkan tubuh berfungsi tanpa disengaja dan tanpa dikendalikan oleh sistem saraf, seperti pada detak jantung dan tekanan darah.

" POTS merupakan kelainan atau keadaan otonom pada sistem saraf," kata Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah RS MMC Jakarta, dr. Puti Sarah Saus, Sp.JP-K, melalui keterangannya, Jumat.

" Biasa disebut dysautonomia, ini adalah kondisi di mana keadaan tubuh tidak bisa menyesuaikan diri terhadap perubahan posisi," jelas dr. Puti.

POTS seringkali terjadi pada penyintas COVID-19 yang bangun dari posisinya yang sedang berbaring.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News