Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PPN Gelar Aksi Bersih Sungai Ciliwung dan Kibarkan Bendera 79 Meter

Selasa, 20 Agustus 2024 – 21:36 WIB
PPN Gelar Aksi Bersih Sungai Ciliwung dan Kibarkan Bendera 79 Meter - JPNN.COM
Pertamina Patra Niaga menggelar aksi bersih-bersih Sungai Ciliwung dan pengibaran bendera sepanjang 79 meter. Foto: PPN.

jpnn.com - DEPOK - PT Pertamina Patra Niaga (PPN) melakukan aksi nyata dalam merayakan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia dengan membersihkan Sungai Ciliwung dari sampah.

Selain itu PPN juga mengibarkan Bendera Merah Putih sepanjang 79 meter.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Festival Ciliwung 2024, yang dilaksanakan bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Kegiatan dilaksanakan sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam pelestarian lingkungan.

Aksi bersih-bersih sungai diikuti ratusan peserta. Sampah yang diangkat mencapai 1,65 ton dari aliran Sungai Ciliwung.

Selain itu pengibaran bendera sepanjang 79 meter menjadi simbol kebanggaan dan semangat kemerdekaan yang diwujudkan dalam bentuk kepedulian terhadap lingkungan.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari menyatakan kegiatan yang dilaksanakan sejalan dengan prinsip environment, social, & governance (ESG) yang diimplementasikan perusahaan, serta mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs).

“Kami ingin menjadikan momentum HUT ke-79 RI ini sebagai kesempatan untuk berkontribusi langsung kepada lingkungan dengan membersihkan sungai dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan sungai bagi generasi mendatang," ucapnya.

Pertamina Patra Niaga menggelar aksi bersih-bersih Sungai Ciliwung dan pengibaran bendera sepanjang 79 meter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News