PPP Siap Coret Caleg Ganda
Senin, 13 Oktober 2008 – 13:43 WIB
Menurut Chozin, pihaknya telah menerima pengunduran diri Eggi dan Achmad Syafi'i. Sedangkan pencalonan Asep Ahmad Maoshul, tambah dia, tidak ada masalah. Caleg yang maju lewat dapil Jabar XI itu dinyatakan tidak pernah mengundurkan diri dari PPP. ''Dulu memang dia sempat ditawari maju caleg dari PKB dan diberi nomor urut satu. Namun, dia mengundurkan diri sebelum penyerahan DCS ke KPU,'' jelasnya.
Satu lagi caleg bermasalah yang juga dilaporkan JPPR, yakni Sofyan Usman. Dia dianggap masih tersangkut dugaan menerima aliran dana BI sebesar Rp 250 juta. Hal itu didasarkan pada kesaksian Hamka Yamdhu atas terdakwa Oey Hoey Tiong pada 28 Juli 2008.
Secara terpisah, Sekjen DPP PPP Irgan Chairul Mahfiz menyatakan akan tetap mencalonkan kembali Sofyan Usman. Alasannya, demi menghormati hak politik yang bersangkutan.