Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prabowo Senang jika Gibran Tetap Kader PDIP, Terus Piye?

Rabu, 25 Oktober 2023 – 08:32 WIB
Prabowo Senang jika Gibran Tetap Kader PDIP, Terus Piye? - JPNN.COM
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyalami Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Senin (22/5). Gibran datang ke kantor DPP PDIP untuk menyampaikan klarifikasi soal pertemuannya dengan Prabowo Subianto. Foto: dokumentasi DPP PDIP untuk JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Hingga pagi hari ini, Rabu 25 Oktober 2023, status Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masih merupakan kader PDI Perjuangan.

DPP PDIP belum menerbitkan surat keputusan pemecatan terhadap putra sulung Presiden Jokowi tersebut.

Gibran sendiri juga belum mengajukan surat mengunduran diri sebagai kader partai pimpinan Megawati Soekarnoputri meski sudah resmi menjadi bakal cawapres pendamping Prabowo Subianto.

Nah, terkait masalah tersebut, bakal capres Prabowo Subianto malah berharap Gibran tetap menjadi kader PDIP.

"Kita (Prabowo, red) senang aja kalau beliau (Gibran) tetap kader PDIP," kata Prabowo seusai menghadiri deklarasi dukungan capres-cawapres Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Selasa (24/10).

Deklarasikan dukungan kepada pasangan Prabowo-Gibran disampaikan oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pengarep, yang juga adik kandung Gibran.

Prabowo berharap Gibran tidak keluar dari PDIP karena dia menganggap semua partai politik yang ada sebagai rekan seperjuangan.

"Bagi kami, tidak ada masalah karena dirasa semua (partai) bagus. Jadi, kami menganggap semua partai adalah rekan seperjuangan, sama-sama anak bangsa Indonesia," ujar Prabowo.

Prabowo Subianto mengaku senang jika Gibran Rakabuming masih tetap menjadi kader PDIP. Simak alasannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News