Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prambanan Jazz Festival 2017 Bakal Dibanjiri Artis Ternama

Selasa, 09 Mei 2017 – 20:03 WIB
Prambanan Jazz Festival 2017 Bakal Dibanjiri Artis Ternama - JPNN.COM
Konferensi pers Prambanan Jazz Festival 2017 di Yogyakarta, Selasa (9/5). Foto: Istimewa for JPNN

jpnn.com, YOGYAKARTA - Prambanan Jazz Festival 2017 dipastikan berlangsung meriah. Sejumlah artis ternama, baik lokal maupun mancanegara, telah memastikan diri ambil bagian dalam pesta tahun ketiga jazz terakbar di Yogyakarta ini.

‘’Kami berusaha untuk konsisten menjadikan Prambanan Jazz Festival ini sebagai hiburan sarat kualitas bagi penggemar musik Indonesia maupun mancanegara. Semua suguhan hiburan itu akan kami perkuat dengan muatan local culture,’’ kata Anas Syahrul Alimi, penggagas Prambanan Jazz sekaligus CEO Rajawali Indonesia Communication yang menjadi promotor dari festival ini di Yogyakarta, Selasa (9/5).  

Anas menjelaskan, Prambanan Jazz tahun ini akan digelar selama tiga hari, yakni 18-20 Agustus 2017 di Candi Prambanan.

Dia menambahkan, pihaknya siap menunjukkan hal berbeda dibandingkan dua penyelengaraan sebelumnya.

‘’Kami menyiapkan konsep pertunjukan agar bisa lebih merangkul music audience,’’ ujarnya.

Anas menjelaskan pada hari pertama akan ditampilkan konsep 90's Moment.

Semua penampil adalah artis dan musisi yang populer dan hits pada 90-an.

Misalnya, Andre Hehanusa, Katon Bagaskara, T-Five, Base Jam, Emerald, Lingua, Ada Band, The Groove, Ipang, Shakey, Rif/dan masih banyak lagi.

Prambanan Jazz Festival 2017 dipastikan berlangsung meriah. Sejumlah artis ternama, baik lokal maupun mancanegara, telah memastikan diri ambil bagian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News