Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Presiden Jokowi Membeber 17 Bendungan yang Rampung Tahun Ini

Selasa, 07 September 2021 – 15:45 WIB
Presiden Jokowi Membeber 17 Bendungan yang Rampung Tahun Ini - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan ada 17 bendungan yang rampung dan siap diresmikan pada 2021. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, PONOROGO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan ada 17 bendungan yang rampung dan siap diresmikan pada 2021.

"Tahun ini telah dan akan diselesaikan 17 bendungan tahun 2021," kata Presiden Jokowi di Bendungan Bendo, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa.

Eks Wali Kota Solo itu hari ini meresmikan Bendungan Bendo yang didampingi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, dan pejabat terkait lainnya.

"Yang pertama Bendungan Tukul di Pacitan, Jawa Timur, telah diresmikan Februari, Bendungan Tapin di Kalimantan Selatan diresmikan Februari lalu, Bendungan Napun Gete ini di NTT juga sudah diresmikan Februari," ungkap Presiden Jokowi.

Selanjutnya Bendungan Sindang Heula di Banten diresmikan di pada Maret 2021, Bendungan Kuningan baru diresmikan pada 31 Agustus 2021, dan Bendungan Way Sekampung di Lampung yang diresmikan pada 2 September 2021.

"Dan sekarang Bendungan Bendo di kabupaten Ponorogo provinsi Jawa Timur. Selanjutnya ada Bendungan Passeloreng yang akan kita resmikan minggu ini," ujar Presiden Jokowi.

Rencananya sejumlah bendungan juga akan selesai pada Oktober hingga Desember 2021.

Jokowi pun mengharapkan beberapa lainnya rampung pada Oktober, seperti Bendungan Karalloe rampung, Bendungan Ladongi, Bendungan Bintang Bano.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan ada 17 bendungan yang rampung dan siap diresmikan pada 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News