Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prestasi Persiba Terpuruk, Suporter pun Sambangi DPRD Balikpapan

Selasa, 02 Mei 2017 – 22:15 WIB
Prestasi Persiba Terpuruk, Suporter pun Sambangi DPRD Balikpapan - JPNN.COM
Selama tim Persiba musafir ke Malang, Stadion Persiba dimanfaatkan Pengcab PSSI Balikpapan menggelar Kompetisi U-17. Foto: ANGGI PRADITHA/Kaltim post/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Suporter setia Beruang Madu, julukan Persiba yang tergabung dalam Persiba Fans Club (PFC) menyambangi Kantor DPRD Balikpapan, Selasa (2/5).

Mereka meminta wakil rakyat untuk memfasilitasi mereka bertemu dengan perwakilan PT Pertamina (Persero).

Hal itu terkait terpuruknya prestasi Persiba di fase awal Liga 1 2017.

Dalam pertemuan tersebut, PFC meminta perusahaan pelat merah ini untuk kembali meminjamkan Stadion Persiba, di Jalan Parikesit, Kompleks Perumahan PT Pertamina sebagai home base Persiba.

Ini bersifat sementara, sembari menunggu stadion baru di Batakan rampung, dan bisa digunakan. Rentetan hasil buruk yang ditorehkan Marlon da Silva cs saat menyandang status musafir di Malang menjadi alasannya.

Diketahui, dari tiga laga yang sudah dilewati saat menggunakan Stadion Gajayana sebagai home base, skuad Persiba belum mampu mengukir victory.

Alhasil, saat ini terbenam di dasar klasemen dan jadi satu-satunya kontestan yang tidak mampu meraih poin. Tumbang 0-2 saat menjamu Persija, anak-anak Kota Beriman kembali kalah 1-2 saat menyambangi markas Perseru Serui.

Senin (1/5) lalu, giliran Arema FC yang memaksa Marlon tertunduk lesu via kekalahan 0-1. “Kami ingin mendampingi tim dan menyaksikan mereka berlaga di kandang sendiri,” kata Muhammad Aliamin, ketua PFC dalam dengar pendapat di Sekretariat DPRD Balikpapan.

Suporter setia Beruang Madu, julukan Persiba yang tergabung dalam Persiba Fans Club (PFC) menyambangi Kantor DPRD Balikpapan, Selasa (2/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close