Pro Mega Center Desak Koalisi
Senin, 26 Januari 2009 – 19:55 WIB
Ditanya soal dengan siapa idealnya wacana koalisi partai yang bisa disandingkan dengan PDIP, Mochtar menyebut sejumlah partai yang menurutnya ideal untuk bersanding dengan partai berlambang moncong putih tersebut. Diantaranya, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Gerindra dan PKS. ''Visi yang diusung Gerindra dan Hanura sejalan dengan PDIP, jadi saya kira untuk kedua partai tersebut lebih mudah untuk disatukan. Sementara untuk PKS, memang masih diperlukan pembicaraan dan lobi-lobi tingkat tinggi,'' Mochtar menambahkan.
Menyinggung wacana Cawapres PDIP yang bakal diusung oleh PDIP, Mochtar berharap partai akan lebih berhati-hati dalam menentukan pendamping Megawati. Apalagi, dalam beberapa kali survey, menunjukkan bahwa pertarungan Capres dan Cawapres 2009 nanti, hanya akan didominasi dua pertarungan besar Incumbent SBY versus Megawati Soekarno Putri. ''Melihat kondisi ini, tentu partai harus lebih berhati-hati dan cerdas dalam menentukan figur cawapresnya,'' ujarnya.