Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Produksi 12 Juta Bibit, Nursery Center Diharapkan Bantu Kurangi Risiko Banjir

Sabtu, 20 November 2021 – 11:34 WIB
Produksi 12 Juta Bibit, Nursery Center Diharapkan Bantu Kurangi Risiko Banjir - JPNN.COM
Nursery Center di Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Foto: Humas Kementerian PUPR

jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo meninjau Pusat Persemaian Modern (Nursery Center) di Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (19/11). 

Dukungan prasarana air baku dilakukan Kementerian PUPR untuk memenuhi kebutuhan air bagi bibit-bibit pohon dengan skala besar yang direncanakan untuk program rehabilitasi lahan kritis dan penghijauan daerah aliran sungai. 

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Duta Besar dari Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Uni Eropa, dan Country Director World Bank. 

Presiden Jokowi menyampaikan pembangunan pusat persemaian bibit merupakan bentuk keseriusan Indonesia dalam menangani dampak perubahan iklim. 

Pembangunan pusat persemaian bibit merupakan bentuk keseriusan Indonesia dalam menangani dampak perubahan iklim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close