Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Produsen Daging Minta Pemerintah Konsisten Stabilkan Harga

Rabu, 13 Juni 2018 – 20:23 WIB
Produsen Daging Minta Pemerintah Konsisten Stabilkan Harga - JPNN.COM
Bazar murah toko daging nusantara. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Harga daging selalu mengalami kenaikan saat hari raya. Oleh karena itu pengusaha dan produsen daging meminta pemerintah lebih konsisten untuk membuat harga daging stabil setiap tahun jelang hari raya.

Pasalnya, tahun ini jelang lebaran harga daging sapi mencapai

"Harapan kami harga daging stabil, terjangkau dan Ketersediaan barang selalu ada," ujar Dimas Wibowo Direktur Utama, PT.Suri Nusantara Jaya, salah satu pengusaha daging di sela bazar murah toko daging nusantara Jl. Raya Kranggan No. 45 Bekasi Jawa Barat.

Dia mengatakan, tiga poin itu sangat penting untuk dijalankan.

Setidaknya, kata dia, pemerintah harus memiliki persediaan minimal 10 persen kebutuhan nasional agar kebutuhan barang terjaga selalu.

Saat in, kata dia, kebutuhan Indonesia 450rb ton untuj daging sepanjang tahun. Di mana 150 ribu ton untuk daging beku impor dan 300rb ton sisanya dari sapi hidup (impor maupun lokal).

"Sehingga saran kami agar pemerintah punya stok daging cadangan pemerintah layaknya beras, dengan perkembangan zaman yang berjalan saat ini daging beku dapat bertahan 2tahun lamanya (dalam cold storage)," imbuhnya.

Dengan begitu, menurutnya, pemerintah mungkin dalam hal ini BUMN yang mengurus bidang pangan bisa menjalankan peran dalam hal management stock yang baik.

Pemerintah harus memiliki persediaan minimal 10 persen kebutuhan nasional agar kebutuhan barang terjaga selalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close