Psikolog Dampingi Keluarga Korban Sukhoi
Untuk Melihat Jenazah Hari IniSelasa, 22 Mei 2012 – 06:39 WIB
Penyerahan itu sekaligus menjadi tanda kalau pekerjaan tim investigasi tahap pertama sudah selesai. Oleh sebab itu, hari ini timnya akan kembali ke Rusia. Dia juga menyampaikan rasa optimistisnya terkait investigasi tanpa FDR. "Tim sudah memperoleh banyak data, kami berharap itu cukup untuk membuat kesimpulan," tuturnya.
Dia juga yakin, laboratorium KNKT Indonesia yang sangat lengkap bisa mengungkap kenapa persitiwa memilukan Rabu (9/5) itu bisa terjadi. Baginya, kemampuan KNKT Indonesia yang sangat berpengalaman dalam investigasi kecelakaan pesawat bakal sangat membantu.
Sebagai Wamenperindag, Yury juga kembali menyampaikan hasratnya untuk membuat burung besi Rusia bisa lalu lalang di langit Indonesia. Oleh sebab itu, dia memastikan kalau hasil investigasi nantinya akan sangat membantu penyempurnaan Sukhoi Superjet. "Meski kami yakin, kecelakaan itu bukan karena masalah pesawat," tandasnya.