Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Puan Yakin TMP Bisa Serap Generasi Muda Berpolitik untuk Pemilu 2024

Selasa, 11 Juli 2023 – 15:44 WIB
Puan Yakin TMP Bisa Serap Generasi Muda Berpolitik untuk Pemilu 2024 - JPNN.COM
Ketua DPP Bidang Politik PDI Perjuangan Puan Maharani melantik jajaran pengurus sayap Partai Dewan Pimpinan Pusat Taruna Merah Putih (DPP TMP) di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (11/7). Foto: DPP PDIP

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani meyakini DPP Taruna Merah Putih (TMP) bisa menggerekbkelompok muda untuk terjun berpolitik di Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan Puan saat menghadiri pelantikan pengurus DPP TMP di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (11/7).

Puan meminta TMP di bawah kepemimpinan Hendrar Prihadi-Rio Dondokambey, untuk langsung bekerja dan melaksanakan tugas utama membentuk kepengurusan di daerah.

Sebab, Puan mengingatkan pemilu serentak bakal dilaksanakan pada 14 Februari 2024, sehingga tak ada waktu banyak bagi TMP.

"Saya berharap bahwa Taruna Merah Putih setelah acara ini pelantikan ini, langsung melakukan tugas-tugasnya seperti sama-sama kita ketahui, pemilu akan dilakukan pada 14 Februari 2024, waktunya sudah sebentar lagi. Karenanya, TMP harus segera membentuk pengurusan di daerah," kata Puan.

Puan meminta TMP tak berpangku tangan dengan waktu pemilu yang sudah mendekat. TMP, lanjut Puan, harus bergerak dengan program seminimal mungkin, tetapi memperbanyak aksi.

Ketua DPR RI ini beralasan bahwa pembentukan struktur TMP di daerah untuk menyatukan gerak langkah bersama partai dalam menggalang dukungan untuk menang Pemilu 2024.

Terutama, bagaimana TMP bisa merangkul dan mengajak anak-anak milenial maupun Generasi Z untuk bisa terlibat dalam organisasi maupun terlibat langsung dalam politik.

Puan meminta TMP di bawah kepemimpinan Hendrar Prihadi-Rio Dondokambey, untuk langsung bekerja dan melaksanakan tugas utama membentuk kepengurusan di daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA