Punya Rekor Positif, Borneo FC Yakin Bisa Raih Poin di Madura
"Saya enggan menjadikan perjalanan kami ke Madura sebagai alasan untuk mengeluh. Karena sudah ada siasat untuk meraih poin di laga nanti," ungkapnya.
Eks juru taktik Persib Bandung ini juga diuntungkan dengan rekor positif Borneo FC di dua musim terakhir bertandang ke Madura. Tahun lalu, Borneo FC sukses meraih tiga poin dan di Liga 1 2017 mampu mencuri satu poin.
"Pertandingan yang sudah dilewati cukup menjadi penyemangat. Hasil akhir di pertandingan nanti tetap ditentukan kerja keras dan konsentrasi semua pemain," tegasnya.
Baca: Diduga Terlibat Makar, Seorang Dosen Perguruan Tinggi Swasta Ditangkap Polisi
Target Borneo FC kembali mencuri poin di Madura coba diwujudkan bek sekaligus kapten Borneo FC Diego Michiels. Pemain naturalisasi asal Belanda ini mengajak seluruh rekan-rekannya berjuang ekstra keras.
"Saya hanya minta doa dan dukungan dari masyarakat Samarinda demi kelancaran kami di pertandingan melawan Madura United. Kami tidak ingin kalah dan tetap menargetkan kemenangan," ujar Diego.
Sementara dari kubu tuan rumah, pelatih Madura United Dejan Antonic pantang menganggap remeh Borneo FC. Memiliki kesan manis musim lalu bersama calon lawan yang kali ini akan dihadapi, dia tetap bersikap profesional.
"Saya harus katakan Borneo FC tim hebat dengan potensi besar. Tapi di laga nanti saya mau kasih kemenangan untuk Madura United. Anak-anak harus kerja keras dan tidak boleh lengah," kata Dejan. (*/abi/tom/k15)