Pupuk Bersubsidi Dijual ke Malaysia
Sabtu, 04 Juni 2011 – 13:47 WIB
PONTIANAK- Anggota DPRD Kalimantan Barat, Alifuddin, menyebutkan ada indikasi kuat pupuk bersubsidi diselewengkan sampai ke negeri jiran. "Terdengar di telinga kami, pupuk bersubsidi ada yang dijual sampai ke Malaysia," kata Alifudin ketika berdialog dengan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Perkebunan beserta PT Pusri, PT Petrokimia dan PT SSA. Menurut Alifuddin, indikasi penyimpangan penyaluran pupuk bersubsidi ke Malaysia ini perlu diselidiki lebih lanjut dan kalau perlu DPRD akan membentuk panitia khusus (pansus) guna menelusurinya. Penyelewengan pupuk bersubsidi dinilainya sangat memprihatinkan. Alifuddin pun meminta ada solusi dari instansi terkait.
Setyo Gunawan, Anggota Komisi B yang lain juga menyatakan prihatin atas penyimpangan penyaluran pupuk bersubsidi. Menurut dia, subsidi yang diberikan pemerintah untuk pupuk sangat besar dan mencapai ratusan miliar rupiah. Jika penyalurannya diselewengkan, negara akan sangat dirugikan. Persoalan ini dianggapnya sebagai suatu masalah klasik dan Setyo meminta adanya terobosan dari pemerintah untuk mengatasinya. "Dari dulu, pupuk bersubsidi ini sering bermasalah," ujar dia.
Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura, Hazairin, mengatakan, selama ada disparitas harga antara barang bersubsidi dengan yang nonsubsidi, maka kemungkinan terjadinya penyelewengan selalu terbuka. Bukan hanya oleh distributor, tetapi juga oleh petani. Karena itu, terobosan yang dinilai perlu untuk diambil adalah bagaimana konsep subsidi di Indonesia dapat diubah.
PONTIANAK- Anggota DPRD Kalimantan Barat, Alifuddin, menyebutkan ada indikasi kuat pupuk bersubsidi diselewengkan sampai ke negeri jiran. "Terdengar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Sulteng
Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
Minggu, 24 November 2024 – 23:00 WIB - Riau
Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
Minggu, 24 November 2024 – 21:20 WIB - Daerah
Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
Minggu, 24 November 2024 – 19:00 WIB - Kep. Riau
Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
Minggu, 24 November 2024 – 12:05 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 23:12 WIB - Humaniora
Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
Senin, 25 November 2024 – 01:30 WIB - Hukum
Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
Senin, 25 November 2024 – 02:02 WIB - Politik
Hari Pertama Masa Tenang, Dua Kamar Indekos di Solo Disegel Panwascam, Ada Apa?
Senin, 25 November 2024 – 01:35 WIB - Kesehatan
Jaga Kesehatan Jantung dengan 5 Cara Alami Ini
Senin, 25 November 2024 – 02:01 WIB