Rano Karno Garap Komi KuBuka KuBuku
Rabu, 31 Maret 2010 – 19:31 WIB
“Sinetron ini wajib ditonton. Saya sangat senang ketika sitkom anak-anak muncul lagi dan syutingnya di studio Karnos Film ini. Saya setiap Sabtu biasanya kesini. Wajar donk, setelah Senin sampai Jumat menjadi Wakil Bupati Tangerang, saya butuh hiburan di dunia asal saya, kesenian,” ujar Rano Karno kepada wartawan di studionya di kawasan Cibubur, Rabu (31/3).
Hanya saja, kata Rano, sebelum dirinya benar-benar menjadi wakil Bupati Tangerang, studio itu sudah dialihkan kepada saudaranya, Santi Karno. “Studio ini sejak dulu memang sudah begini, para pemain film bisa berekspresi bebas. Saya senang karena anak-anak bisa menampilkan originalitas, sekarang agak sulit mencari tontonan anak-anak seperti ini,” kata Rano.