Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Realme V15 5G Resmi Meluncur, Dilengkapi Kamera 64MP, Ini Spesifikasi dan Harganya

Jumat, 08 Januari 2021 – 19:39 WIB
Realme V15 5G Resmi Meluncur, Dilengkapi Kamera 64MP, Ini Spesifikasi dan Harganya - JPNN.COM
Realme V15 5G. Foto: Vischacks

jpnn.com, JAKARTA - Mengawali tahun 2021, Realme langsung tancap gas dengan meluncurkan smartphone terbaru bernama V15 5G.

Dikutip dari GSM Arena, Jumat (8/1), Realme V15 5G hadir mengusung layar AMOLED dengan ukuran 6,4 inci.

Resolusinya sudah Full HD+ dan mendukung touch sampling rate 180 HZ serta kecerahan layar mencapai 600 nits.

Layar AMOLED-nya menggunakan panel besutan Samsung yang sudah tertanam sensor sidik jari. Pada bagian kiri atas terdapat lubang hole sebagai wadah kamera depan 16MP.

Di bagian belakang, terdapat tiga kamera di mana kamera utama 64MP, kamera ultrawide 8MP dan kamera makro 2MP.

Kamera tersebut dilengkapi berbagai fitur mumpuni seperti Super Night Mode untuk kamera depan dan belakang, AI Beauty, Portrait Mode, Movie Mode, dan UIS Max video recording.

Hp ini juga ditenagai prosesor Dimensity 800U yang ditemani oleh RAM 6GB/8GB dan memori penyimpanan 128GB.

Sistem operasinya menjalankan Realme UI 1 berbasis Android 10. Namun, Realme berjanji bakal segera merilis Realme UI 2.0 berbasis Android 11.

Mengawali tahun 2021, Realme langsung tancap gas dengan meluncurkan smartphone terbaru bernama V15 5G.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close