Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Resmi Pimpin HIPMI Kaltim, Andi Adi Wijaya: Kami akan Jadi Lokomotif Bagi Pengusaha Muda

Sabtu, 01 Juni 2024 – 20:50 WIB
Resmi Pimpin HIPMI Kaltim, Andi Adi Wijaya: Kami akan Jadi Lokomotif Bagi Pengusaha Muda - JPNN.COM
Pelantikan Andi Adi Wijaya sebagai Ketua Umum BPD HIPMI Kalimantan Timur dan jajaran pengurusnya untuk periode 2024-2027 yang berlangsung di Hotel Mercure Samarinda, Jumat (31/5). Foto: Dokumentasi HIPMI Kaltim

jpnn.com, SAMARINDA - Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIPMI) Kalimantan Timur punya nakhoda baru.

Adalah Andi Adi Wijaya yang baru saja dilantik menjadi Ketua Umum BPD HIMPI Kaltim.

Pelantikan yang berlangsung di Hotel Mercure Samarinda pada Jumat (31/5) menandai awal dari perjalanan baru HIPMI Kaltim di bawah arahan Andi untuk periode 2024-2027.

Andi yang terpilih secara aklamasi menggantikan Bakri Hadi mengungkapkan visi HIPMI Kaltim yang ambisius dalam mendukung pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kami akan menjadi lokomotif bagi pengusaha-pengusaha muda untuk berperan aktif dalam pembangunan IKN,” ujar Andi dalam keterangan resmi, Sabtu (1/6).

Berbekal semangat yang kompetitif, Andi menekankan kesiapan pengusaha muda untuk mengambil risiko dan berkompetisi.

“Kami tidak takut bersaing,” tegasnya menandai era baru di mana pengusaha muda lokal akan menjadi prioritas dalam pembangunan IKN.

Sementara itu, Ketua Umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari menyampaikan kebanggaannya terpilihnya Andi Adi Wijaya secara aklamasi.

Andi Adi Wijaya resmi menjadi Ketua Umum HIPMI Kaltim setelah terpilih secara aklamasi menggantikan Bakri Hadi dan dilantik pada Jumat (31/5)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close