Revisi Buku Sejarah, PDRI masuk Kurikulum
Rabu, 19 Desember 2012 – 10:32 WIB
PADANG--Sejarah Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) 1948 yang pada hari ini diperingati sebagai Hari bela Negara (HBN), akan diintegrasikan dalam pendidikan sejarah di Indonesia. Karena sejarah HBN akan otomatis bersangkut paut ketika bicara sejarah kemerdekaan dan mempertahankan kemerdekaaan. "HBN akan masuk ke dalam pembelajaran. Tanpa disuruh pun, otomatis akan masuk dalam pembelajaran sejarah," kata Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Musliar Kasim kepada Padang Ekspres (Grup JPNN), Selasa (18/12).
Menurut mantan Rektor Unand sekaligus penerima PDRI Award ini, terbuka peluang ke depan merevisi buku-buku sejarah yang ada saat ini, jika di dalamnya belum termuat sejarah PDRI. Bahkan, bukan tidak mungkin akan masuk dalam kurikulum pendidikan. "Mudah-mudahan pada kurikulum baru bisa dimasukkan," harapnya.
Terkait pemberian PDRI Award, Musliar Kasim menyambut baik penghargaan itu. Menurutnya, apa yang telah dilakukannya selama ini yang berhubungan dengan PDRI merupakan kewajiban sebagai warga negara untuk meneruskan dan menghargai sejarah. "Bagi saya pribadi apa yang telah saya lakukan itu adalah kewajiban untuk meneruskan dan meluruskan sejarah," akunya.
PADANG--Sejarah Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) 1948 yang pada hari ini diperingati sebagai Hari bela Negara (HBN), akan diintegrasikan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
Guru ASN PPPK & Honorer Tendik Minta Kenaikan Gaji Merata, Ingatkan Janji Prabowo
Selasa, 26 November 2024 – 19:36 WIB - Pendidikan
Komitmen Cambridge English Tingkatkan Pembelajaran Bahasa Inggris di Indonesia
Selasa, 26 November 2024 – 19:12 WIB - Pendidikan
Menurut Ketum PGRI, Banyak Banget Tantangan Guru Masa Kini
Selasa, 26 November 2024 – 15:10 WIB - Pendidikan
Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
Selasa, 26 November 2024 – 07:36 WIB
BERITA TERPOPULER
- ABC Indonesia
Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
Selasa, 26 November 2024 – 23:20 WIB - Hukum
LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya
Selasa, 26 November 2024 – 22:19 WIB - Pilkada
Sinyal Prabowo Dukung RIDO di Jakarta Sudah Kuat, Surat Jadi Buktinya
Selasa, 26 November 2024 – 21:41 WIB - Jatim Terkini
Warga Surabaya Usai Nyoblos Bisa Dapat Makan Gratis, Berikut Daftar Restorannya
Selasa, 26 November 2024 – 22:45 WIB - Pilkada
DPR Ingatkan Kesbangpol Batam Seusai Buat Surat Edaran Pengumpulan Data C1
Selasa, 26 November 2024 – 22:19 WIB