RI Tak Terbukti Dumping Produk Kaca
Rabu, 22 Desember 2010 – 22:07 WIB
JAKARTA - Produk kaca (certain clear float glass) asal Indonesia, berpeluang untuk menguasai kembali pasar ekspor ke Australia. Hal itu menyusul adanya penghentian penyelidikan anti dumping terhadap produk tersebut oleh Otoritas Anti Dumping (OAD) Australia. Direktur Pengamanan Perdagangan, Ditjen Kerjasama Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan (Kemendag), Ernawati menerangkan, pada 20 Desember 2010, OAD mengumumkan telah menghentikan penyelidikan anti dumping terhadap produk kaca asal negara-negara tertuduh. Masing-masing yaitu Indonesia, RRT (Tiongkok) dan Thailand. Dalam penyelidikan yang dimulai sejak 19 April 2010 itu, disebutkan bahwa tidak ditemukan adanya kerugian (injury) terhadap industri dalam negeri Australia.
"Dengan dihentikannya penyelidikan terhadap produk kaca Indonesia oleh OAD, perusahaan/eksportir Indonesia berkesempatan untuk mengisi dan merebut pasar ekspor produk kaca di Australia. Selain pasar Australia, negara tujuan ekspor clear float glass Indonesia yaitu (adalah) ke Korea Selatan, Thailand, Singapura dan Malaysia," ungkap Ernawati, di Gedung Kemendag, Jakarta, Rabu (22/12).
Menurut data Comtrade, lanjut Ernawati, nilai ekspor produk certain clear float glass Indonesia ke Australia pada tahun 2008 tercatat sebesar USD 10,6 juta, yang berarti menguasai pangsa pasar terbesar dengan 27,4 persen, untuk kemudian diikuti produk asal RRT (24 persen) dan Thailand (16 persen). Namun pada tahun 2009, ekspor Indonesia ke Australia turun menjadi USD 6,1 juta, dengan pangsa pasar di posisi kedua (sebesar 21 persen), sementara RRT sebesar 24 persen, sedangkan Thailand tetap di posisi ketiga sebesar 15 persen (setelah Indonesia).
JAKARTA - Produk kaca (certain clear float glass) asal Indonesia, berpeluang untuk menguasai kembali pasar ekspor ke Australia. Hal itu menyusul
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Bintang Sempurna Meraih 3 Penghargaan di Asian Print Awards 2024
Senin, 25 November 2024 – 22:11 WIB - Bisnis
Kementerian BUMN Setorkan Dividen ke Negara Rp 85,5 Triliun, Optimistis Meningkat 2025
Senin, 25 November 2024 – 21:29 WIB - Makro
Mendes Yandri Optimistis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Program Makan Bergizi Gratis
Senin, 25 November 2024 – 21:04 WIB - Bisnis
Kembangkan Bisnis, Anak Usaha ABMM Akuisisi Perusahaan Logistik Global Asal Prancis
Senin, 25 November 2024 – 20:32 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
Senin, 25 November 2024 – 17:45 WIB - Pilkada
Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
Senin, 25 November 2024 – 18:13 WIB - Pemilihan Umum
Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
Senin, 25 November 2024 – 20:42 WIB - Jateng Terkini
Pelajar SMK di Semarang Tewas Ditembak Oknum Polisi, Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Senin, 25 November 2024 – 19:33 WIB - Pilkada
Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
Senin, 25 November 2024 – 20:37 WIB