Ribuan Napi Lapas Narkotika Jakarta Khusyuk Tunaikan Salat Iduladha
Kamis, 29 Juni 2023 – 09:07 WIB
Fonika menyebutkan pada pelaksanaan Iduladha 1444 Hijriah pihaknya turut melakukan pemotongan sebanyak delapan ekor sapi dan 21 ekor kambing di lapangan Lapas Narkotika.
Daging hewan kurban tersebut akan dibagikan kepada WBP di Lapas Narkotika Kelas IIA Jakarta untuk disantap bersama, serta warga Kecamatan Jatinegara yang bermukim di sekitar lapas.
"Makna berkurban ini tadi pak kiai intinya ialah kembali kepada kebaikan kita sendiri. Jadi, alhamdulillah setelah Salat Iduladha ini akan melaksanakan penyembelihan hewan kurban," kata Fonika. (mcr8/jpnn)