Ronny Menduga Ada Mulyono di Balik Gugatan SK Kepengurusan PDIP
Para kader tersebut, kata dia, disodorkan kertas kosong dan diminta untuk tanda tangan di atas materai.
Menurut Ronny, kertas kosong ternyata digunakan untuk surat kuasa melayangkan gugatan SK Kepengurusan partai.
"Nah, kami melihat hal seperti ini adalah hal manipulatif yang coba memanfaatkan orang kecil, wong cilik, orang kecil yang tidak mengerti hukum, sehingga mereka diminta atau dijebak untuk menandatangani belangko kosong yang adanya surat kuasa," lanjut dia.
PDI Perjuangan, kata Ronny, tak segan melawan pihak-pihak yang menghalalkan segala cara untuk mengganggu internal partai.
"Dalam hal ini kami sampaikan bahwa kami siap berhadapan untuk pihak-pihak yang mencoba mengganggu kedaulatan dari PDI Perjuangan," katanya. (ast/jpnn)