Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

RS Medistra Meluncurkan Program Baru untuk Pasien COVID-19

Kamis, 08 Oktober 2020 – 06:50 WIB
RS Medistra Meluncurkan Program Baru untuk Pasien COVID-19 - JPNN.COM
RS Medistra meluncurkan program baru bertajuk Funsolation. Foto: Humas RS Medistra

jpnn.com, JAKARTA - Rumah Sakit Medistra meluncurkan program baru bertajuk Funsolation, diperuntukkan bagi pasien COVID-19 dengan kondisi Orang Tanpa Gejala (OTG) atau pasien dengan gejala minimal dengan kondisi medis yang baik.

Program Funsolation Juga bagi pasien dengan kondisi medis yang baik dan sedang menunggu hasil PCR swab test menjadi negatif sebagai syarat untuk pemulangan pasien.

Direktur RS Medistra Dini Handayani mengatakan, Funsolation adalah program Isolasi Mandiri berbayar dengan tema 'Fun Activity'.

Di antaranya sun bathing, daily exercise, games (pingpong, bilyard ), movie corner (film, netflix, drama korea ), karaoke dan creative workshop.

"Dengan Fun Activity itu semua, masa isolasi menjadi penuh dengan aktivitas yang menyenangkan. Kita (pasien, red) benar-benar dapat menikmati semua aktivitas sehari-hari seperti layaknya sebelumnya pandemi COVID-19 ini berlangsung. Tentu saja harapannya adalah kesembuhan yang lebih cepat dan mumpuni karena kegembiraan memperkuat imunitas tubuh," beber Dini dalam keterangan, Rabu (7/10).

Di dalam program ini, pasien akan mendapatkan fasilitas Ruang/kamar penginapan pribadi (TV, WIFI, Netflix, telp & room service), Makan 3 kali sehari, dan snack 2 kali sehari, air mineral, Laundry (5 pieces/hari), housekeeping, masker dan APD.

Fasilitas ini juga didukung oleh perawat yang standby di lokasi hotel untuk menjamin keselamatan pasien selama menjalani isolasi.

Visitasi dokter umum dan dokter spesialis akan dilakukan sesuai kebutuhan.

Rumah Sakit Medistra punya program Funsolation, diperuntukkan khusus bagi pasien COVID-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News