Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Runners, Simak Detail Pelaksanaan Soekarno Run 2024 di GBK, Hadiahnya Rp300 Juta

Minggu, 11 Agustus 2024 – 16:46 WIB
Runners, Simak Detail Pelaksanaan Soekarno Run 2024 di GBK, Hadiahnya Rp300 Juta - JPNN.COM
DPP PDIP dan Panitia Soekarno Run menggelar konferensi pers di Hotel Artotel, Jakarta, Minggu (11/8). Foto: PDIP

“Kita semuanya akan berlari menuju CFD, berputar di Semanggi dan kita akan berpisah di sebelum putaran Bundaran Senayan. Yang 4.5K akan memutar balik ke kanan, menuju balik ke finish. Yang 17K dari 8K akan belok kiri menuju flyover Antasari,” ujar Echa.

Dia mengatakan pihaknya rencananya akan menggunakan flyover Antasari untuk jadi rute panjangnya.

"Nanti, mereka akan berputar di ujung kembali lagi ke arah GBK,” sambung dia.

Dia juga menambahkan panitia akan mengerahkan manpower untuk mengover sejumlah 7.900 orang. Tentunya, dengan melibatkan pihak kepolisian, Dishub, hingga Satgas Partai.

“Kita akan memberdayakan sejumlah 400 marshal totalnya dan juga bantuan dari kepolisian dan instansi Dishub dan lain-lain itu sekitar 150 orang dan juga bantuan dari Satgas sendiri itu ada 150 orang kurang lebih,” jelasnya.

Sementara untuk cut off time Soekarno Run ini terdiri dari 17K selama 2,5 jam, 8K selama 2 jam, dan 4.5K selama 1,5 jam.

“Cut off time sendiri memang kita berlakukan ini sangat-sangat nyaman,” ungkapnya.

Dia menambahkan, untuk pengambilan race pack akan dilaksanakan pada 16-17 Agustus 2024 di MPG Space, SCBD, Jakarta Selatan mulai pukul 10.00-21.00 WIB.

Kegiatan Soekarno Run ini diadakan dengan mengambil spirit perjuangan dari Proklamator dan Presiden Pertama RI Bung Karno.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA