Rupiah Bergejolak Sampai Maret
Rabu, 28 Februari 2018 – 07:25 WIB
Menurut Agus, setelah FOMC menggelar rapat pada minggu ketiga Maret mendatang, barulah rupiah kembali stabil.
”Tapi, sekarang di Februari sampai minggu ketiga Maret masih akan ada volatilitas. Menjelang Maret, Juni, dan Desember pasti akan ada volatilitas,” lanjut Agus.
Namun, dia menilai selama tiga tahun terakhir likuiditas pasar keuangan Indonesia cukup baik.
Cadangan devisa Indonesia juga meningkat dari USD 116 miliar pada Januari 2017 menjadi USD 131,98 miliar pada Januari 2018.
BI, lanjut Agus, akan selalu hadir di pasar ketika rupiah tidak mencerminkan kondisi fundamentalnya. (rin/c25/sof)