Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

SAG dan Piala Mas Bersinergi Produksi Bus Listrik dengan TKDN Tinggi

Sabtu, 09 November 2024 – 15:16 WIB
SAG dan Piala Mas Bersinergi Produksi Bus Listrik dengan TKDN Tinggi - JPNN.COM
Johannes Herwanto (kiri), Direktur Utama SAG, bersama dengan Indra Soedjoko (kanan), CEO Piala Mas, menandatangani perjanjian perakitan bus listrik dengan nilai TKDN. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - PT Sinar Armada Globalindo (SAG) dan PT Piala Mas Industri (Piala Mas) bekerja sama dalam produksi bus listrik yang memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) tinggi.

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan terhadap Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 8 Tahun 2024 yang menetapkan kewajiban komponen lokal minimal 20% untuk bus listrik.

Langkah ini juga menunjukkan komitmen SAG dalam mendorong penggunaan transportasi publik yang rendah emisi di Indonesia.

Direktur Komersial & Pengembangan Bisnis SAG Andre Jodjana menyampaikan, kemitraan ini menjadi momentum penting dalam mendukung transisi Indonesia menuju ekonomi yang lebih ramah lingkungan.

“Kolaborasi dengan Piala Mas memperkuat visi kami untuk menghadirkan solusi transportasi publik yang ramah lingkungan dan efisien, sesuai dengan kebutuhan era modern,” jelasnya, Sabtu (9/11).

Selain mendukung regulasi TKDN, kerja sama ini juga bertujuan mempercepat transfer teknologi untuk tenaga kerja lokal.

CEO Piala Mas Indra Soedjoko menambahkan bahwa pengembangan komponen lokal yang berkualitas dapat memperkuat posisi industri otomotif Indonesia di pasar internasional.

Kerja sama ini diharapkan mampu mengoptimalkan potensi dalam negeri, khususnya di sektor manufaktur dan inovasi teknologi.

SAG dan Piala Mas bersinergi dalam produksi bus listrik dengan TKDN tinggi. Simak selengkapnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News