Saipul Jamil Menceritakan Detik-Detik Penangkapan Dirinya
Sabtu, 06 Januari 2024 – 15:48 WIB
Berdasarkan pemeriksaan urine yang dilakukan polisi pada Jumat (5/1), Steven (S) yang merupakan asisten Saipul Jamil dinyatakan positif mengonsumsi narkotika jenis sabu-sabu. Sedangkan Saipul Jamil dinyatakan negatif mengonsumsi narkoba.
"Saat dilakukan tes urine, tersangka S urinenya mengandung amfetamin dan metamfetamin, sementara Saudara Saipul Jamil negatif," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Polisi M Syahduddi. (antara/jpnn)