Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sambangi Lokasi Bencana di Indramayu Hingga Dini Hari, Bu Risma Pastikan Kebutuhan Makan Terpenuhi

Selasa, 09 Februari 2021 – 09:13 WIB
Sambangi Lokasi Bencana di Indramayu Hingga Dini Hari, Bu Risma Pastikan Kebutuhan Makan Terpenuhi - JPNN.COM
Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Bu Risma menyambangi lokasi bencana alam di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Bu Risma hadir tengah malam dan melakukan koordinasi serta meninjau dapur umum hingga Selasa dini hari. Foto: Kemensos.

jpnn.com, INDRAMAYU - Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Bu Risma dan jajaran Kementerian Sosial (Kemensos) terus bergerak melakukan penanganan terhadap para korban bencana alam di berbagai daerah di Indonesia, termasuk di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Jabar).

Sejumlah daerah yang dilanda bencana alam sudah disambangi bahkan disalurkan bantuan.

Kali ini, Bu Risma melakukan peninjauan ke lokasi bencana alam berupa banjir di Kabupaten Indramayu, Senin (8/2), pukul 23.30 malam.

Berbagai kegiatan dilakukan Bu Risma dalam kunjungan kerja di lokasi bencana yang dilakukan pada tengah malam hingga Selasa (9/2) dini hari itu.

Setibanya di lokasi, Bu Risma langsung melakukan koordinasi dengan pihak terkait penanganan bencana, termasuk aparat kepolisian hingga Selasa (9/2) pukul 2.30 atau dini hari.

Bu Risma yang mengenakan masker, jaket hitam, dan sepatu boots itu juga langsung menuju ke dapur umum.

Selain meninjau kesiapan dapur umum menyediakan makanan bagi para korban bencana, mantan wali kota Surabaya yang menjabat dua periode itu juga ingin memastikan masyarakat tetap bisa memenuhi kebutuhan makan mereka di tengah musibah tersebut.

Kehadiran Kementerian Sosial RI di lokasi bencana di seluruh wilayah Indonesia sebagai wujud negara hadir di tengah masyarakat. Terlebih di saat terjadi bencana alam maupun sosial, serta pada masa pandemi Covid-19.

Bu Risma dari Senin malam hingga Selasa dini hari berada di lokasi bencana alam banjir di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Bu Risma pengin memastikan warga aman dan tidak kelaparan alias bisa memenuhi kebutuhan makan mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News