Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sambangi Ponpes Buntet, Puan Bicara Pentingnya Bersilaturahmi antara Kelompok Religius dan Nasionalis

Senin, 04 Juli 2022 – 18:28 WIB
Sambangi Ponpes Buntet, Puan Bicara Pentingnya Bersilaturahmi antara Kelompok Religius dan Nasionalis - JPNN.COM
Ketua DPR RI Puan Maharani bersalaman dengan KH Adib Rofiuddin saat menyambangi Pondok Pesantren Buntet saat kunjungan kerjanya ke Cirebon, Jawa Barat, Senin (4/7). Foto:Humas DPR RI

Puan menyebut silaturahmi antara kelompok religius dan nasionalis penting dilakukan untuk bekerja sama dalam memperjuangkan pembangunan bangsa.

Oleh karena itu, dalam berbagai kesempatan berkeliling ke daerah-daerah, ia sering bertemu dengan para ulama dan mengunjungi ponpes-ponpes di seluruh penjuru negeri.

“Perjuangan itu yang perlu dilanjutkan di masa sekarang dalam rangka menjaga dan mengawal Negara Pancasila dan mengisi alam pembangunan bangsa Indonesia,” sebut Puan.

Mantan Menko PMK itu pun menyinggung komitmen Pemerintah terhadap kesejahteraan kelompok religius melalui Keppres Nomor 22 Tahun 2015 yang dikeluarkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Puan mengatakan, penetapan Hari Santri menjadi bentuk pengakuan negara atas dedikasi dan perjuangan kelompok religius untuk bangsa.

“Sebagai Presiden dari PDI Perjuangan telah membuktikan pengakuannya terhadap peran santri dalam perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia,” tegasnya.

Puan mengatakan DPR akan terus mengawal semua kebijakan demi kemaslahatan kelompok religius, termasuk para santri. Tentunya sesuai dengan fungsi DPR dalam bidang legislasi, anggaran, dan pengawasan. 

“Pengakuan negara terhadap peran santri itu harus dibuktikan dengan kerja-kerja nyata kaum santri utamanya dalam menjaga negara Pancasila dari berbagai rongrongan yang ingin mengganti Pancasila dengan ideologi lain,” ujar Puan.(fri/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Ketua DPR RI Puan Maharani saat menyambangi Pondok Pesantren Buntet menekankan pentingnya bersilaturahmi antara kelompok religius dan nasionalis.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close