Samsung Galaxy S20 Ultra: Performanya Cihuy
jpnn.com, JAKARTA - Bermain game mobile menjadi aktivitas alternatif yang efektif mengusir rasa bosan. Tentunya, pengalaman bermain gim sangat dipengaruhi oleh performa ponsel.
Kesempatan kami menjajal performa Galaxy S20 Ultra, varian tertinggi dari ponsel flagship besutan Samsung, cukup mengasyikkan.
Otak Exynos 990 fabrikasi 7nm, dengan arsitektur CPU octa-core (2×2.73 GHz Mongoose M5 & 2×2.50 GHz Cortex-A76 & 4×2.0 GHz Cortex-A55) plus GPU Mali-G77 MP11, membawa banyak peningkatan.
Saat dipakai menonton video ataupun main gim, performanya terbilang memuaskan. Termasuk kegiatan multitasking, pergerakannya di ponsel ini sangat mulus dan cepat.
Apalagi, sistem operasi One UI terbaru dan Android 10 memiliki kemampuan Quick Launch, yang memungkinkan menyimpan aplikasi untuk membukanya secara cepat tanpa jeda lama.
Di tambah lagi paduan ruang penyimpanan sangat lega. RAM 12GB dan ROM 128 GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 1TB.
Saat menjajal gim Mobile Legends, keluhan nge-lag saat melakukan serangan bertubi-tubi ke musuh, atau melarikan diri sudah tidak dirasakan lagi. Mulus dan ngacir.