Saran Mbak Puan Kepada Pemerintah Sebelum Terapkan New Normal di Sekolah
Senin, 01 Juni 2020 – 19:35 WIB
Puan menyatakan DPR-RI ikut mengawal anggaran Pendidikan Nasional melalui fungsi anggaran yang dilaksanakan dengan memastikan bahwa alokasi anggaran pendidikan sekurang-kurangnya 20 persen dari APBN sesuai amanat Undang-Undang Dasar 1945.
“Termasuk juga di dalam APBN 2020, DPR dan Pemerintah telah mengalokasikan anggaran untuk Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) PAUD sebesar Rp 4,14 triliun lebih atau Rp 4.014.724.000.000),” papar Puan Maharani.
Ketua DPR berharap BOP PAUD tersebut dapat ikut meningkatkan proses dan mutu pendidikan pada usia dini.(jpnn)