Sarasehan Kehumasan MPR, Bustami Zainudin Tekankan Pentingnya Keterwakilan Daerah
Dalam kesempatan itu, Bustami juga berharap mahasiswa sebagai generasi muda harus menjadi orang hebat di masa depan.
"Di tangan adik-adik semualah negara ini bergantung," ujarnya.
Narasumber lainnya Idham mengangkat tema Nasionalisme Kebangsaan Pemuda Indonesia Era Globalisasi sebagai pembahasannya dalam acara sarasehan tersebut.
Ada beberapa hal penting yang disampaikan Idham.
Pertama nasionalisme artinya paham yang berpendapat bahwa kesetiaan tertinggi harus diserahkan kepada negara dan bangsa.
Kedua nilai kebangsaan, di mana seseorang harus memiliki loyalitas artinya nurut, manut, patuh, tidak menentang, kemudian tidak ikut-ikut dalam kegiatan-kegiatan yang kira-kira akan membuat perpecahan di kalangan anak-anak bangsa.
"Anda semua harus menjadi orang yang sukses," pesan Idham.
Idham berharap kegiatan yang diselenggarakan MPR ini tetap berlanjut sebagai salah satu metode untuk memberikan informasi atau pengetahuan kepada para mahasiswa terhadap pemahaman yang berkaitan dengan kebangsaan.