Satu Tahanan Kabur dari Sel Mapolres Bantaeng Ditangkap, 2 Diburu
Kemudian membangunkannya agar ikut bersama-sama melarikan diri dari sel tahanan tersebut.
Lebih lanjut Kompol Dharma menyampaikan, NM bersama rekan selnya menuju warung kakak kandungnya di sekitar Rumah Sakit Muakkatutu, dekat Pantai Seruni Kabupaten Bantaeng.
NM kemudian diberi ongkos Rp 500 ribu untuk ke Kota Makassar bertemu anaknya di Jalan Capoa, Kecamatan Ujungtanah.
Seusai bertemu anaknya, NM melanjutkan pelarian ke Jalan Mandai.
Salah satu keluarganya kemudian menginformasikan NM bahwa dia dicari polisi.
Hingga akhirnya memutuskan ke rumah kakaknya di Maleleng, Desa Sibatua, Kecamatan Soreang, Kabupaten Pangkep.
"Di situlah tersangka ditangkap dan ditemukan barang bukti satu unit ponsel," bebernya.
Kompol Dharma menambahkan saat ini pihak kepolisian masih terus memburu dua tahanan lainnya yang kabur setelah mereka berpisah di Kabupaten Bantaeng. (antara/jpnn)