Saya Sempat Kalang Kabut
Minggu, 23 Oktober 2011 – 20:50 WIB
Sebagai Wamendikbud bidang Kebudayaan, Anda pernah berpikir untuk menjadi trensetter atau icon kebudayaan melalui pakaian yang Anda kenakan sehari-hari di kantor?
Kalau saya memang pada dasarnya menyukai batik dan kain-kain tradisional. Ada lurik dan sebagainya. Tidak mengoleksi, tetapi ya ada beberapa. Saya memang suka banget. Tapi kalau untuk model pakaian, yang biasa-biasa saja lah ..
Tentunya sebagai Wamen waktu Anda untuk keluarga akan berkurang, apa keluarga sudah siap?
Alhamdulillah keluarga saya sudah siap. Anak saya sejak kecil sudah sering saya tinggal ke luar kota , jadi sudah terbiasa. Tapi memang saya akui, dengan saya menjabat sebagai Wamendikbud ini akan lebih menguras tenaga dan waktu saya dengan keluarga.
Keluarga masih di Yogya?