SBY : Bedah Kasus Bank Century
Minggu, 22 November 2009 – 22:47 WIB
Menurut dia, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sebagai lembaga negara sudah melakukan audit. SBY akan mengambil sikap setelah laporan hasil audit investigasi itu diterimanya dari BPK. "Saya kira tidak perlu ada yang ditutup-tutupi. Kita tunggu hasil audit BPK," bebernya.
Rencananya, BPK akan menyampaikan hasil audit kepada DPR-RI, Senin (23/11). Belum diketahui persis seperti apa hasilnya, namun kasus Bank Century (sekarang Bank Mutiara, red) ini sempat mencuat karena melibatkan sejumlah petinggi negara. Seperti di kepolisian sempat menyebut nama Kabareskrim Komjen Pol Susno Duadji, bahkan nama Wapres Boediono saat menjabat Gubernur Bank Indonesia (BI) sempat disebut-sebut ikut berperan dalam mengambil keputusan penyelamatan atau bailout senilai Rp 6,7 triliun.