SBY-Boediono Kuasai 20 Provinsi
Kamis, 09 Juli 2009 – 16:28 WIB
Hingga Kamis sore, suara yang sudah masuk ke KPU baru mencapai 18.715.908 suara. Pasangan Megawati-Prabowo mendapatkan 5.347.536 suara (28,57 persen), SBY-Boediono meraup 11.539.571 suara (61,66 persen), dan JK-Wiranto mendapat 1.828.801 suara atau 9,77 persen. Suara dari enam provinsi belum masuk yakni Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat.
Dari data yang sudah masuk, pasangan JK-Win mampu mengalahkan SBY-Boediono di tiga provinsi. Di Sulawesi Tenggara (Sultra) JK-Win mendapat 82,3 persen, sedang SBY-Boed hanya mendapat 13,32 persen. Di Gorontalo, yang merupakan daerah asal Ny Uga Wiranto, JYK-Win meraup 49,32 suara sedang SBY-Boed 44,23 persen. Sulawesi Barat juga mampu menunjukkan sebagai daerah basis Golkar, dimana JK-Win mendapat 49,65 persen, sementara SBY-Boed mendapat 45,66 persen. Sementara, Mega-Prabowo hanya unggul di dua provinsi yakni Bali dengan 50,87 persen dan NTT dengan 57,1 persen suara.