Sebagian APBD Bogor Habis Untuk Gaji PNS
Sabtu, 08 September 2012 – 07:40 WIB
Ia mengatakan, kekurangan pegawai terbesar berada di sektor pendidikan dan kesehatan, sehingga setiap penerimaan CPNS dua untuk sektor tersebut selalu mendapat kuota paling banyak. “Jumlah pegawai pensiun dari kalangan guru pun tidak sedikit,” tambahnya.
Sedangkan mengenai pegawai honorer di Kabupaten Bogor, sekitar 4.663 pegawai masih mengantri menjalani proses pengangkatan. Sebanyak 213 pegawai honorer sudah memasuki tahap validasi kategori I, dan sekitar 4.150 pegawai honorer lainnya masih berada pada kategori II.
“Kategori I tinggal menunggu NIP (Nomor Induk Pegawai), sedangkan kategori II akan diprioritaskan untuk mengikuti seleksi tahun depan. Sisanya tinggal 300 pegawai honorer lagi, akan diproses terus hingga 2015,” tandasnya. (cr2)