Sebaiknya Ancol Tetap Dipertahankan
Rabu, 10 Oktober 2012 – 19:30 WIB
Sementara itu Ekonom Aviliani menilai adanya gugatan bahwa Pantai Ancol sebaiknya dijadikan ruang publik sangat tidak tepat. Karena menurutnya jika itu dipegang oleh pemerintah dan tidak berbayar, langsung tidak terawat.
"Kedua tentu harus liat perjanjian dong, namanya perjanjian harus dihormati, tidak bisa ketika orang sudah investasi banyak tiba-tiba ada gugatan dan kemudian dikabulkan gugatan itu, tentu ini membuat ruang gerak para investor berpikir kembali untuk kerjasama dengan pemerintah tidak ada jaminan hukum," kata Aviliani saat ponselnya dihubungi.
Aviliani menilai dalam hal ini harus mempertimbangkan aspek hukum. Ia mencontohkan, banyak yang dipegang oleh pemerintah tidak jalan dan akhrinya tidak terawat. "Selama dipegang swasta dan memberikan efek positif buat pemerintah daerah seperti pajak, parkir tentu akan lebih baik," tegasnya.