Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebelum Petugas Dishub Makassar Ditembak Mati, Kasatpol PP Mengancam Korban, Ngeri

Senin, 18 April 2022 – 04:32 WIB
Sebelum Petugas Dishub Makassar Ditembak Mati, Kasatpol PP Mengancam Korban, Ngeri - JPNN.COM
Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhi Haryanto saat jumpa pers terkait kasus penembakan. Foto: M Srahlin Rifaid/jpnn

jpnn.com, MAKASSAR - Kakak kandung Najamuddin Sewang, Juni Sewang mengucapkan terima kasih serta memberikan apresiasi atas kerja keras kepolisian yang telah mengungkap pelaku penembakan.

Najamuddin Sewang, petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar ditembak mati pada Minggu (3/4).

Polisi telah menangkap empat terduga pelaku, salah satunya Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kota Makassar Muh Iqbal Asnan (MIA).

"Pihak keluarga mengucapkan terima kasih atas kerja keras polisi. Kalau ada tersangka lain segera bisa terungkap," ucapnya.

Juni juga menyatakan pernah dihubungi tersangka yang mengancam adiknya.

"Dia yang mengancam. Ancaman langsung kepada saya melalui telepon. Katanya, 'kalau bukan adikmu, saya habisi'," kata Juni Sewang.

"Itu sudah lama, kalau tidak salah 2019. Saya kenal dia bukan sekarang, tetapi jauh sebelum menjabat dan sebelum jadi ASN, kami kenal lama," katanya.

Juni kemudian menanyakan kepada adiknya terkait persoalan yang dihadapi.

Kasatpol PP diduga terlibat penembakan petugas Dishub Kota Makassar Najamuddin Sewang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News