Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sekretariat Bikin DPR Boros

Selasa, 27 Oktober 2009 – 21:57 WIB
Sekretariat Bikin DPR Boros - JPNN.COM
JAKARTA - Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Sebastian Salang, menegaskan komitmen pimpinan DPR RI untuk menjadikan institusinya sebagai lembaga yang kredibel dan transparan serta jauh dari berbagai praktek korupsi tidak cukup hanya dengan cara membenahi para Anggota DPR.

"Ada sisi lain yang ternyata amat penting dan strategis yang semestinya tidak boleh diabaikan oleh pimpinan DPR yakni institusi Kesekjenan selaku pengelola keuangan dan administrasi lembaga DPR," kata Sebastian Salang, di Jakarta, Selasa (27/10).

Selama ini, lanjutnya, setiap kali ada isu kontradiktif terkait penggunaan APBN oleh DPR selalu dipersepsi masyarakat sebagai kehendak Anggota dan Pimpinan DPR. Padahal persepsi itu tidak selamanya benar, karena ada institusi pemerintah berbentuk kesekjenan yang sering terlibat dengan praktek mark up dan transaksi fiktif. "Tapi masyarakat pasti mempersepsi bahwa tindakan tersebut dilakukan oleh Pimpinan dan Anggota DPR, Padahal yang terjadi tidak demikian," ujarnya.

Kalau sisi kesekjenan DPR ini tidak dibenahi secepat mungkin, jangan harap, kinerja Anggota dan Pimpinan DPR akan membaik. "Minimal membaik dalam pandangan masyarakat," tegas Sebastian lagi.

JAKARTA - Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Sebastian Salang, menegaskan komitmen pimpinan DPR RI untuk menjadikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close