Sektor Properti Bidik WNA
Kamis, 07 Januari 2010 – 18:29 WIB
Minat WNA yang membeli properti di Indonesia, menurut Suharso, setiap tahun ada peningkatan. Dia memperkirakan pendapatan negara dari pemilikan properti WNA mencapai USD 3 miliar per tahun. Sumbangan devisa ini bisa bertambah lagi kalau jumlah properti yang dijual ke WNA semakin banyak.
“Pemerintah bukannya memanjakan orang asing. Akan tetapi, kepemilikan oleh orang asing diharapkan dapat mengatasi kekumuhan di sekitar kota. Selain itu, pemerintah juga dapat meningkatkan subsidi kepada masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dan masyarakat berpenghasilan menengah (MBM),” imbuhnya. (esy/jpnn)