Sempat Dukung Jokowi-JK di Pilpres, Wanda Hamidah Dukung Ahok?
Jumat, 21 Oktober 2016 – 22:24 WIB
Terkait dengan persiapan pilkada DKI tahun depan, Wanda mengaku belum mendapat tawaran sebagai juru kampanye (jurkam) atau tim sukses.
“Belum (ada yang menawari jadi tim sukses), belum kepengen. Walau pun saya mendukung salah satu kandidat, belum ingin secara terbuka menunjukkannya,” terangnya.
Sempat mencicipi sebagai Bendahara PAN periode 2006-2010, dia harus keluar dari partai yang didirikan Amien Rais itu.
Dipecatnya Wanda Hamidah disebabkan sikap politiknya yang mendukung pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla pada Pilpres 2014 lalu.
Sebab PAN mengusung calon sendiri, Hatta Rajasah sebagai pendamping capres Prabowo Subianto. (rif/JPG)