Seperti Apa Kerja dari Rumah di Australia? Begini Pengalaman Jurnalis ABC Indonesia
Saat bekerja di rumah, memang ada beberapa hal yang bisa kita lakukan saat berada di kantor.
Misalnnya makan siang, dimana melakukannya, apa yang harus disantap, dan bagaimana membuatnya.
"Bekerja di rumah, kalau lapar tinggal berjalan sedikit ke dapur, dan curi-curi makan snack atau membuat minuman hangat," kata Natasya.
Mempersiapkan tempat kerja
Rekan saya lainnya yang juga bekerja di rumah adalah Hellena Souisa, yang mengatakan hal pertama yang ia lakukan saat tahu akan kerja di rumah adalah menciptakan tempat kerja yang senyaman mungkin.
"Karena pertimbangan sirkulasi udara dan pemandangan yang lumayan menghibur, saya memutuskan membersihkan meja makan di ruang tengah rumah untuk dijadikan work station," kata Hellena.
Tapi Hellena mengaku jika kursi di rumahnya memang tidak ideal untuk bekerja di kantor, karenanya ia memutuskan untuk melakukan aktivitas lain di rumah setiap 10 menit per dua jam. Tujuannya agar tidak terlalu pegal duduk di kursi makan.