Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seperti Ini Keistimewaan Motor Gede Terbaru Kawasaki

Minggu, 05 Maret 2017 – 01:03 WIB
Seperti Ini Keistimewaan Motor Gede Terbaru Kawasaki - JPNN.COM
Kawasaki. Foto: Kawasaki

Meski meneruskan Z800, teknologi Z900 merupakan titisan Z1000 Sugomi.

Terutama basis mesin yang menggunakan milik Z1000, yakni DOHC empat silinder 948 cc.

Mesin itu menghasilkan tenaga 123 daya kuda dan torsi 98,6 Nm.

”Cc mesin ini sengaja kami naikkan karena mengejar standar Euro 4. Biasanya untuk mengejar emisi, tenaga akan turun. Makanya, kami antisipasi dengan menambah kapasitas mesin,” tambahnya.

Untuk bulan pertama distribusi Z900 yang akan dilakukan pada Maret, Kawasaki menyediakan sekitar 20 unit.

Menariknya, seluruhnya sudah diinden. Kehadiran Z900 melengkapi lini motor empat silinder yang selama ini dihuni ZX6R, Z1000, Ninja 1000, Versy 1000, ZX-10R, dan ZX-14R.

Tahun ini, Kawasaki menargetkan kenaikan penjualan lima persen.

 Berdasar data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Kawasaki mencatat total penjualan 104.914 unit sepanjang 2016. (agf/c21/noe)

Segmen bigbike semakin bergairah setelah Kawasaki meluncurkan Kawasaki Z900.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   otomotif 
BERITA LAINNYA
X Close