Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seringai Raih Penghargaan AMI Awards 2018

Kamis, 27 September 2018 – 07:10 WIB
Seringai Raih Penghargaan AMI Awards 2018 - JPNN.COM
Seringai di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (8/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Seringai mencatatkan nama sebagai peraih penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2018, Rabu (26/9) malam.

. Band heavy metal itu sukses menjadi pemenang untuk kategori Karya Produksi Metal / Hardcore Terbaik berkat lagu Selamanya.

Dalam kategori tersebut, Seringai berhasil mengungguli nominator lain. Seperti, band cadas Burgerkill, Down For Life, Taring, dan Tikam.

Lagu Selamanya merupakan single perdana dari album studio terbaru Seringai yang dilepas beberapa waktu lalu yakni Seperti Api. Lirik lagu Selamanya ditulis oleh vokalis Arian 13. Dia nenulis kata demi kata yang menebarkan semangat mental positif tentang hasrat, kemandirian, dan menjadi diri sendiri.

Saat merilis single Selamanya, Seringai juga meluncurkan video musik untuk lagu tersebut. Video musik ini begitu penting karena menjadi video perdana Seringai dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir meski terus aktif dari panggung ke panggung. Grup yang diisi Arian13, Ricky Siahaan, Edy Khemod, dan Sammy Bramantyo itu terakhir kali merilis video musik saat era album Serigala Militia yang rilis pada 2007 silam.

Video Selamanya disutradarai oleh Surya Adi Susianto. Ide cerita datang dari sutradara yang menyulap bus Damri sewaan menjadi Wahana Pesta Seringai seperti layaknya wahana-wahana di Dunia Fantasi.  Dalam video, Seringai digambarkan menghibur setiap pengunjung yang naik ke atas bus dan bersenang-senang bersama sembari berkeliling kota, begitu seterusnya. Para pengunjung yang naik ke bus dalam video musik ini adalah rombongan Serigala Militia yang tidak lain merupakan para penggemar loyal Seringai.

Selamat untuk, Seringai! (mg3)

Seringai mencatatkan nama sebagai peraih penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2018, Rabu (26/9) malam.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close